Jumat, 16 Desember 2011

Seminar Nasional Bertajuk "Sertifikasi Guru (Problematika dan Solusi nya)

Seminar Nasional Bertajuk "Sertifikasi Guru (Problematika dan Solusi nya) yang diselenggarakan oleh Program Pasca Sarjana FKIP Universitas Bengkulu Kemarin (15 Nopember 2011) terpaksa dihentikan karena hujan deras yang mengguyur kampus ini merobohkan tenda tempat diselenggarakan seminar tersebut. Penyebab robohnya tenda diduga karena air hujan yang tertampung pada plafon tenda sudah mencapai ambang batas kemampuan tiang penyangga sehingga membuat kerangka tenda yang terbuat dari besi itu bengkok dan akhirnya roboh. Kejadian ini terjadi ketika salah seorang Nara Sumber memberikan materi seminarnya. Selang 25 Menit, ketika sang Nara Sumber sedang semangatnya menjelaskan konsep tentang sertifikasi guru menyangkut undang-undang, dan peraturan pemenrintah tentang sertifikasi tiba-tiba tenda bergerak dan buummm, peserta seminar pun akhirnya panik dan berlarian keluar dari tenda. Beruntunglah dalam peristiwa tersebut tidak ada korban jiwa, namun beberapa peserta seminar yang sudah merasa trauma meminta pihak panitia untuk tidak melanjutkan seminar tersebut dan akhirnya panitia pun mencari solusi agar seminar tetap dilanjutkan dengan cara memindahkan acara tersebut di ruang auditorium Fakultas FKIP Universitas Bengkulu. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar